Pinjaman online saat ini tidak hanya untuk kepentingan konsumtif yang masuk ke pribadi, tapi juga untuk keperluan usaha. Terutama Anda yang punya UMKM. Untuk memperlancar usaha Anda, di sini akan dijelaskan rekomendasi pinjaman online bunga rendah untuk Anda pilih.
Ada berbagai manfaat yang Anda dapatkan ketika memilih pinjaman online yang menyediakan dana tersebut. Kenali pinjaman online lebih jauh di artikel ini.
Mengapa bisnis membutuhkan pinjaman online?
Bisnis membutuhkan pinjaman online karena berbagai kemudahan yang ditawarkannya. Di bawah ini adalah keuntungan yang Anda peroleh saat memutuskan ajukan pinjaman online usaha.
1. Bisa meminjam dana jumlah minim
Pinjaman usaha untuk bisnis direkomendasikan bagi UMKM karena Anda diperbolehkan meminjam di jumlah yang kecil. Biasanya minimal Rp500 ribu. Anda juga tidak perlu menggadaikan aset tertentu. Tentu saja ini kemudahan untuk Anda yang sebenarnya belum membutuhkan dana banyak di usaha.
Anda meminjam di jumlah yang kecil untuk keperluan jangka pendek usaha. Dari pinjaman itu Anda jadi tetap bisa menjalankan usaha yang tadinya tersendat karena kekurangan uang. Inilah alasan mengapa pinjaman online membantu banyak usaha kecil.
2. Pinjaman cepat cair
Bisnis membutuhkan dana yang cepat. Namun, jika Anda meminjam di bank mungkin pencairannya tidak akan secepat itu karena ada penilaian dan tahapan yang perlu dilalui. Anda mungkin akan menunggu sampai berbulan-bulan.
Jika Anda memang benar-benar membutuhkan dana secepatnya, pinjaman online akan sangat membantu. Biasanya dalam beberapa hari saja, apabila Anda memenuhi syarat, pencairan pun bisa dilakukan. Bahkan ada yang bisa cair dalam 2 hari.
3. Pengajuan pinjaman lewat online
Semua proses pengajuan dilakukan secara online, Anda tidak perlu berkunjung ke kantor kreditur. Cukup melakukan pengajuan lewat website atau aplikasi yang tersedia.
Pinjaman online memiliki teknologi canggih yang bisa merekam semua pengajuan dalam waktu singkat. Anda hanya perlu mengikuti petunjuk yang disediakan. Harus memperhatikan syarat-syaratnya dulu agar pengajuan diterima.
4. Aman
Walaupun dilakukan online, sebenarnya meminjam secara online terbilang aman. Hanya berlaku untuk pinjaman online berizin resmi OJK.
Proses verifikasi jelas. Bunga yang dibebankan pada Anda jumlahnya pun sudah ditunjukkan di depan, sehingga Anda bisa melakukan kalkulasi.
Karena jumlahnya yang minim, waktu pinjaman pun tidak begitu panjang. Rata-rata 12 bulan, tapi bisa juga lebih dari itu untuk pinjaman yang jumlahnya banyak.
5. Persyaratan mudah
Syarat pengajuan pinjaman online termasuk mudah. Rekomendasi pinjaman online bunga rendah seperti ini akan Anda temukan di platform mana pun.
Biasanya untuk usaha Anda diharuskan melampirkan surat izin usaha. Namun, untuk usaha mikro dan dilakukan oleh individu, biasanya tidak mewajibkan hal ini.
Hal yang tidak memberatkan lainnya adalah Anda tidak diharuskan menyediakan aset. Hanya saja perlu diperhatikan bunganya karena bisa jadi lebih besar dibandingkan pinjaman beraset.
Tips memilih pinjaman online bunga rendah untuk bisnis
Saat ini memang sering banyak penipuan yang mengatasnamakan pinjol, Anda perlu selektif dalam memilih kreditur. Ini tips sukses memilih rekomendasi pinjaman online bunga rendah.
1. Berizin OJK
Anda perlu memastikan apakah rekomendasi pinjaman online bunga rendah untuk Anda sudah berizin resmi atau minimal terdaftar OJK.
Itu artinya pinjaman online tersebut sedang atau sudah dinilai berdasarkan kinerja dan kualitas pelayanan yang dimilikinya,
Lebih aman dipilih juga karena punya payung hukum yang kuat. Anda akan mudah melakukan pelaporan jika ada masalah terjadi.
2. Punya alamat jelas
Walaupun semua proses pengajuan pinjaman secara online, kreditur yang bagus tentu punya kantor yang jelas. Mereka pasti punya karyawan yang membantu mengelola pinjaman Anda.
Alamat kantor ini perlu Anda cek dulu nyata atau malah tidak ada. Tentunya kreditur dengan alamat yang jelas yang bisa dipercaya. Biasanya sudah langsung terdeteksi oleh Google Maps.
3. Beban bunga di angka yang wajar
Rekomendasi pinjaman online bunga rendah biasanya ada di angka yang wajar. Tidak terlalu tinggi atau rendah. Paling bagus jika disesuaikan dengan penghasilan usaha Anda.
Itulah mengapa Anda perlu memperhitungkan dulu kebijakan bunga di beberapa pinjaman online. Untuk mengeceknya sangat mudah karena rata-rata pinjol juga sudah punya simulasi kalkulator.
4. Reputasi kreditur yang bagus
Anda perlu memastikan rekomendasi pinjaman online bunga rendah itu punya reputasi yang bagus. Hal ini mudah untuk dicek, Anda bisa mengetahuinya dari Google Review.
Atau kabar tentang perusahaan itu sebelum-sebelumnya. Biasanya kalau ada masalah bisa masuk berita atau menjadi pembicaraan di kalangan netizen.
Jika tidak ada komplain besar dari para debitur, bisa dipastikan kreditu yang Anda pilih punya nilai yang oke.
5. Syarat dan ketentuan tidak ribet
Pinjaman online dikenal tidak ribet dalam memberikan persyaratan. Bahkan beberapa ada yang hanya perlu KTP saja dan foto selfie Anda yang asli. Untuk usaha, ada juga yang mewajibkan surat izin usaha.
Namun, umumnya berkas yang diharuskan tidak banyak. Jadi, Anda akan mudah menyiapkannya dalam beberapa waktu.
Rekomendasi pinjaman online bunga rendah untuk bisnis
Tidak perlu bingung dalam memilih pinjaman, rekomendasi pinjaman online bunga rendah yang bisa dipilih adalah Loan dari Fazz Business. Pinjaman dapat dimanfaatkan untuk keperluan usaha.
Loan Fazz Business menyediakan dana sampai Rp2 miliar. Pengembaliannya lebih fleksibel karena disesuaikan dengan penghasilan usaha Anda. Artinya, besaran bunga pun diperhitungkan sebaik-baiknya oleh Fazz.
Ajukan pinjaman untuk kemajuan usaha Anda.