Xfers is now Fazz Business. Read more

Xfers is now Fazz Business. Read more

Beli Voucher & Top Up Saldo Google Play Bisa di PAYFAZZ Agen

21 November 2022

, posted by 

Idham Aria

Top Up Saldo Google Play Berapapun Kini Bisa di Fazz Agen!

Halo Sobat Fazz Agen! Kini telah hadir fitur baru yaitu Fitur Kode Voucher Google Play di mana kamu bisa top up saldo Google Play dengan nominal berapapun mulai dari 5.000 aja lho. Gak cuma jadi lebih gampang, fitur ini juga jadi bikin hemat lho.

Baca juga: Beli Voucher Game Bisa di Fazz Agen!

Begini contohnya Sob!

Misalnya nih, ada pelangganmu yang ingin membeli sebuah aplikasi di Play Store seharga Rp36.000. Namun untuk saat ini voucher yang tersedia adalah denom 25.000 atau 50.000.

Karena pelanggan merasa masih belum perlu untuk membeli voucher denom 50.000 sedangkan denom 25.000 tidak cukup, sebagai Agen kamu bisa langsung isi saldo sebesar 36.000 di fitur baru ini Sob. Jadi lebih hemat, bukan?

Kalau saya sebagai agen ingin dapat keuntungan jualan yang lebih banyak, gimana caranya?

Buat kamu yang ingin mendapatkan keuntungan yang lebih banyak dari transaksi isi ulang saldo Google Play, kamu bisa menambahkan Biaya Transaksi berupa harga jual Sob.

Nantinya, Biaya Transaksi ini akan tercantum di struk yang akan diberikan ke pelanggan. Cek panduannya di sini ya.

Selain itu, transaksi dengan pakai kupon potongan harga juga bisa bikin jualan kamu jadi #UntungTiapHari Sob. Cek kupon promonya di sini ya.

Sudah gak sabar ingin segera transaksi? Yuk, cek panduannya berikut ini Sob!

Cara Transaksi Top Up Saldo Google Play

  1. Update aplikasi Fazz Agen ke versi terbaru di sini.
  2. Pastikan Saldo Fazz Agen kamu mencukupi untuk bertransaksi.
  3. Klik Fitur Kode Voucher Google Play.
  4. Klik ikon’i’ untuk cek informasi terkait Kode Voucher Google Play.
  5. Masukkan nominal yang diinginkan mulai dari Rp5.000 hingga Rp1.500.000 lalu klik ‘Lanjut’.
  6. Pilih Metode Pembayaran yang diinginkan.
  7. Klik tombol ‘Pakai Kupon’ untuk gunakan kupon promo.
  8. Selesaikan transaksi dengan masukkan PIN kamu.
  9. Transaksi berhasil. Silakan cek detail dan kode voucher Google Play di menu Transaksi.
  10. Pada halaman detail transaksi, silakan catat/salin Kode Voucher untuk diberikan ke pelanggan dan panduan untuk redeem/tukar voucher Google Play.
  11. Klik ‘Bagikan Struk’ atau ‘Cetak Struk’ untuk mengubah harga jual yang akan diberikan ke pelanggan.

Klik di sini untuk cara tukar/redeem kode voucher Google Play

Share

Reach out to unlimit your business

© 2024 FAZZ, Inc.

Where is your business registered?

Account you would like to open?

© 2023 FAZZ, Inc.

Fazz is a trading name for the following businesses that hold applicable payment business in Indonesia and Singapore.

Browse by product

Indonesia

logo@2xa
fazz-agen-@2x
fazz-modal-rakyat-@2x
fazz-straitsx-@2x
fazz-post-@2x

Singapore

logo@2xa
fazz-straitsx-@2x