Setiap tahunnya, pengguna layanan e-commerce selalu mengalami peningkatan, salah satunya Shopee. Di antara banyaknya fitur, Shopee memiliki dompet digital, yakni ShopeePay yang dapat memudahkan penggunanya dalam melakukan transaksi dengan cara transfer ShopeePay. Tercatat sepanjang tahun 2021, pengguna fitur ini meningkat sebanyak dua kali lipat.
Hal tersebut membuktikan bahwa Shopee memberikan pelayanan serta fitur yang cerdas dalam menggapai keinginan konsumen. Tidak hanya itu, Shopee juga memberikan sederet keuntungan bagi penggunanya yang melakukan transaksi dengan menggunakan metode ShopeePay. Lalu, bagaimana cara transfer ShopeePay ke pengguna lain? Simak tipsnya di bawah ini!
Keuntungan ShopeePay
Sebelum mengetahui cara transfer ShopeePay ke pengguna lain, ketahui dahulu beberapa keuntungan yang ditawarkan oleh dompet digital ini. Berikut penjelasan lengkapnya.
1. Transaksi jadi lebih cepat dan mudah
Berbeda dengan metode pembayaran lainnya yang memerlukan banyak langkah dalam menyelesaikan proses checkout suatu pesanan, ShopeePay tidak demikian. Anda hanya perlu melakukan satu kali konfirmasi dengan memasukkan PIN atau memindai sidik jari (bila fitur ini Anda aktifkan) untuk menyelesaikan sebuah transaksi pembayaran, sehingga tidak memakan banyak waktu.
2. Banyak promo menarik
Salah satu keuntungan ShopeePay yang paling disenangi penggunanya adalah banyaknya penawaran promo yang diberikan. Biasanya pengguna akan mendapatkan voucher gratis ongkos kirim atau cashback dengan jumlah tertentu. Promo-promo menarik lainnya juga bisa Anda dapatkan ketika berbelanja di tanggal-tanggal tertentu.
3. Pengeluaran lebih hemat
Dengan adanya promo cashback, Anda dapat menghemat pengeluaran dari yang seharusnya. Bila Anda membeli barang seharga Rp1 juta dengan menggunakan promo cashback 10%, Anda sudah menghemat pengeluaran sebesar Rp100 ribu yang bisa Anda gunakan untuk membeli kebutuhan lainnya.
4. Transfer ke sesama pengguna ShopeePay
Kini, Shopee meningkatkan pelayanannya dengan memberikan fitur transfer ke sesama pengguna ShopeePay. Semakin banyak pilihan transfer, semakin mudah bagi setiap orang dalam menyelesaikan proses transaksi. Tak hanya bisa bayar belanjaan, Anda juga bisa membayar utang dengan cara transfer ShopeePay ke akun kerabat.
Syarat Transfer Antar Pengguna ShopeePay
Untuk bisa memanfaatkan fitur ini, pengguna harus memenuhi beberapa persyaratan mudah. Berikut syarat-syarat yang diperlukan oleh Shopee.
1. Terdaftar sebagai akun ShopeePay plus
ShopeePay Plus berbeda dengan akun ShopeePay biasa. Anda tidak dapat melakukan transfer ke mana pun bila masih memiliki akun ShopeePay biasa. Untuk dapat menikmati fitur ini, Anda harus tahu cara daftar ShopeePay Plus. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu menyiapkan data diri, yakni e-KTP serta melakukan swafoto diri. Tunggu beberapa saat hingga akun Shopee Anda teraktivasi.
2. Memenuhi batas minimal dan maksimal transfer
Syarat selanjutnya adalah dengan memenuhi batas minimal transfer, yaitu sebesar Rp1 dan maksimal transfer sebesar Rp20 juta per harinya. Dengan syarat yang memiliki rentang cukup luas ini, Anda bisa melakukan transfer sesuai keinginan dan kebutuhan. Ingin bayar utang atau kirim uang ke kerabat? Semuanya bisa dilakukan dengan ShopeePay!
3. Bersedia membayar biaya admin
Tentu saja ada biaya admin untuk memproses transaksi Anda. Biaya admin yang diperlukan oleh Shopee adalah Rp500 yang dibebankan kepada si penerima. Jumlah biaya admin ini tentu tidak terlalu merepotkan pengguna karena jumlahnya masih tergolong sangat kecil dan tidak mengurangi saldo Anda secara signifikan.
Cara transfer ShopeePay
Setelah memenuhi persyaratan tersebut, selanjutnya Anda perlu menyimak cara transfer ShopeePay berikut agar tidak salah langkah.
Cara transfer saldo ShopeePay-mu ke akun ShopeePay orang lain
Sebelum melakukan transfer, pastikan saldo ShopeePay Anda sudah mencukupi persyaratan transfer. Kemudian, ikuti langkah-langkah berikut untuk transfer Shopeepay ke akun lainnya.
- Buka Aplikasi Shopee, dan langsung menuju ke menu saldo ShoopePay;
- Lalu, klik menu transfer;
- Cari dan pilih nama atau nomor handphone yang hendak ditransfer;
- Masukkan nominal transfer yang diinginkan;
- Kemudian klik konfirmasi;
- Masukkan PIN;
- Setelah itu, silahkan tunggu notifikasi transfer ShopeePay berhasil.
Apabila nominal transfer mencapai Rp2.000.000, Anda akan mendapatkan PIN OTP sebelum mengonfirmasi.
Cara transfer saldo ShopeePay melalui chat
Selain metode di atas, Anda juga bisa melakukan transfer melalui fitur chat yang tersedia, lho! Berikut langkah-langkahnya.
- Buka aplikasi Shopee, lalu menuju ke fitur chat yang ada di pojok kanan atas;
- Pilih nama pengguna lain yang ingin ditransfer ShopeePay;
- Klik tanda plus (+) dan kemudian ?Transfer?;
- Masukkan nominal transfer ShopeePay yang diinginkan;
- Klik Lanjutkan lalu klik Transfer Sekarang;
- Masukkan PIN ShopeePay Anda atau memindai sidik jari;
- Jika sudah, tunggu notifikasi transfer ShopeePay berhasil.
ShopeePay adalah dompet digital yang terbukti mempermudah proses penyelesaian transaksi. Cara transfer ShopeePay juga cukup mudah, bukan? Jika Anda adalah pelaku bisnis, penting bagi Anda untuk bisa menerima segala jenis pembayaran, termasuk ShopeePay, dengan menerapkan payment solution dari Fazz Business. Informasi lebih lengkap mengenai solusi pembayaran online Fazz Business bisa Anda klik di sini!