Xfers is now Fazz Business. Learn more
agenarticlesbahasafazzfazz agenIndonesia

Tips Memulai Bisnis Jualan Pulsa, Cuma Pakai HP!

30 April 2024

, diposting oleh by 

Amry Hidayat

Tips Memulai Bisnis Jualan Pulsa, Cuma Pakai HP!

Bisnis jualan pulsa bisa menjadi pilihan bagi seseorang yang ingin membangun usaha dengan modal kecil. Bisnis ini juga dapat dilakukan sebagai bisnis sampingan di sela-sela kesibukan utama. 

Meskipun begitu, bisnis pulsa dapat mendatangkan keuntungan yang relatif besar dan stabil. Apalagi, bisnis ini dapat dikombinasikan dengan berbagai bisnis lain seperti jasa pembayaran listrik, transfer uang, dan lainnya. 

Tips dan cara menjadi agen jualan pulsa

Menjadi agen atau pelaku bisnis jualan pulsa dapat dilakukan dengan modal yang kecil. Meskipun begitu, banyak orang yang belum mengetahui cara memulainya. Beberapa langkah dan tips berikut ini dapat Anda gunakan untuk memulai bisnis jualan pulsa secara efektif. 

1. Sediakan banyak pilihan produk pulsa 

Salah satu faktor yang bakal menjadi daya tarik konsumen dalam bisnis jualan pulsa adalah kelengkapan produk yang ditawarkan. Semakin banyak produk yang dapat ditawarkan, maka bisnis jualan pulsa bakal berjalan lebih lancar.

Pelaku bisnis harus memiliki layanan berbagai provider dengan nominal yang lengkap, mulai dari ukuran paling kecil hingga paling besar. Selain itu, pelaku bisnis jualan pulsa juga harus bisa menyediakan berbagai jenis paket, seperti paket data, paket telepon, dan lainnya.

Untuk menyediakan banyak produk pulsa ini Anda dapat bekerja sama dengan berbagai distributor. Selain itu, Anda dapat menggunakan aplikasi jualan pulsa yang dapat memberikan berbagai produk pulsa. 

2. Lakukan langkah marketing yang efektif 

Marketing menjadi salah satu upaya paling penting dalam memulai bisnis yang sukses. Hal ini bisa dilakukan melalui berbagai upaya.

Khusus untuk bisnis jualan pulsa, salah satu langkah marketing yang paling baik adalah membangun brand awareness dengan baik. Upayakan banyak orang mengetahui lokasi dan produk yang Anda jual dengan cara memilih lokasi gerai strategis.

Memberikan promo atau harga yang murah juga bisa menjadi salah satu langkah marketing yang baik. Menjual lah produk dengan harga di bawah rata-rata akan membuat konsumen kembali lagi di pembelian selanjutnya. 

3. Terapkan jam operasional secara konsisten  

Seperti banyak bisnis lainnya, membuka bisnis jualan pulsa juga harus dilakukan secara konsisten. Tentukan jam operasional yang akan Anda lakukan, misalnya mulai pukul 16.00 hingga 12.00 malam. Hal ini agar membuat konsumen tidak kecewa karena datang ketika Anda menutup gerai.

Dengan upaya lebih, bisnis ini bahkan lebih baik dijalankan selama 24 jam penuh. Hal ini karena pada dasarnya konsumen pulsa dapat membutuhkan layanan kapanpun. Untuk melakukan hal ini, Anda harus bekerja sama dengan partner

4. Hindari pengendapan dana

Pada dasarnya, margin keuntungan yang diperoleh dari bisnis pulsa tidaklah besar, hanya berkisar Rp1000 – Rp5000. Meskipun begitu, keuntungan tersebut diperoleh dari setiap kali transaksi, sehingga semakin sering melakukan transaksi maka keuntungan pun semakin besar. 

Pengendapan dana yang termasuk modal relatif sangat merugikan dalam bisnis pulsa. Sebab, sebagian besar uang dalam transaksi pulsa merupakan modal. 

Untuk terus menjaga keuntungan, hindari pengendapan dana mulai dari utang pembeli atau saldo yang tidak terjual. Sebab, modal yang mengendap akan membuat sirkulasi keuangan menjadi tidak baik dan menghambat perkembangan usaha. 

5. Memahami produk yang dijual 

Setiap Konsumen akan lebih nyaman membeli produk dari pembeli yang benar-benar memahami produk tersebut. Dalam hal ini, Anda harus betul-betul mengetahui semua hal mengenai pulsa. Misalnya, Anda harus mengetahui cara mendaftar paket data dan ketentuan-ketentuan terbaru yang dilakukan oleh provider. 

Pengetahuan yang baik terhadap produk-produk yang dijual akan membuat konsumen menjadi lebih nyaman dalam melakukan pembelian. Anda juga dapat memberi warning atau pemberitahuan terhadap langkah yang akan dilakukan oleh pembeli, sehingga pembeli tidak merasa dirugikan jika terdapat gangguan tertentu. 

6. Menggunakan aplikasi Fazz Agen 

Fazz Agen merupakan aplikasi yang dapat digunakan sebagai aplikasi master. Artinya, aplikasi ini dapat digunakan untuk memberikan berbagai layanan penjualan pulsa. Hanya dengan menggunakan satu aplikasi ini, pelaku bisnis dapat menyediakan berbagai produk penjualan pulsa. 

Artinya, pelaku bisnis tidak perlu berlangganan dengan banyak distributor pulsa dari berbagai provider. Aplikasi ini menyimpan saldo dalam bentuk uang rupiah, sehingga dapat dikembalikan ke dalam rekening bank apabila ingin digunakan untuk kebutuhan lain. 

Aplikasi ini bisa dipasang di semua jenis smartphone sehingga dapat dioperasikan dengan mudah. Artinya, pelaku bisnis jualan pulsa yang menggunakan aplikasi Fazz Agen hanya membutuhkan perangkat smartphone untuk memulai usaha ini. 

Keuntungan menjadi agen Fazz

Aplikasi Fazz Agen menjadi salah satu aplikasi yang paling menguntungkan bagi pelaku bisnis jualan pulsa. Menggunakan aplikasi ini, pelaku bisnis dapat menyediakan layanan top up pulsa berbagai nominal dari berbagai provider. 

Fazz Agen menawarkan harga pulsa yang lebih murah dibandingkan harga pasaran. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki promo harian dalam bentuk voucher yang dapat digunakan untuk setiap kali transaksi. Kelebihan ini tentunya bakal menguntungkan pelaku bisnis sekaligus konsumen.

Selain itu, aplikasi Fazz Agen memiliki berbagai fitur lain yang dapat mempermudah pelaku bisnis dalam menambah pelayanan. Aplikasi ini dapat digunakan untuk top up game, pembelian listrik, transfer dana ke berbagai rekening, hingga top up saldo driver ojek online. Banyaknya fitur layanan yang disediakan oleh Fazz Agen tersebut membuat bisnis jualan pulsa dapat digabungkan dengan berbagai bisnis lainnya, seperti bisnis jasa transfer uang dan bisnis jasa top up game.

Share

Reach out to unlimit your business

Your company is registered with?

Account you would like to open?

Browse by product

Indonesia