Top up game murah selalu jadi pertimbangan bagi para gamers. Hal itu tentu karena ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan secara cuma-cuma, mulai dari voucher hingga item gratis. Namun, jangan lupakan juga soal keamanan!
Membeli item dan melakukan top up game dari penyedia jasa yang tidak terpercaya dapat mengancam keamanan. Hal tersebut tidak hanya berupa risiko pada kehilangan akun game, tetapi juga dapat menimbulkan kerugian lainnya.
Oleh karena itu, pastikan untuk melakukan top up game menggunakan cara-cara yang aman.
Berbagai Cara Top Up Game Murah dan Aman
Ada berbagai cara top up game yang bisa digunakan untuk mendapatkan harga murah dan keamanan transaksi terjamin. Beberapa cara berikut ini dapat disesuaikan dengan referensi masing-masing.
1. Menggunakan pulsa telepon
Pulsa telepon tidak hanya digunakan untuk berkomunikasi, tetapi juga dapat digunakan untuk top up game. Pengguna dapat memanfaatkan aplikasi dari provider seluler atau menghubungkan nomor telepon ke platform game untuk melakukan pembelian.
Prosesnya cukup mudah, yaitu hanya perlu memilih produk game yang diinginkan dan pembayaran akan langsung terpotong dari saldo pulsa. Umumnya, setiap game akan memberikan opsi pembelian item atau pembayaran untuk kebutuhan lain dalam bentuk pulsa. Anda hanya perlu menghubungkan nomor telepon dan game, lalu melakukan konfirmasi.
Namun, harga top up game melalui pulsa cenderung sedikit lebih mahal dari harga biasa. Hal ini karena Anda harus membeli pulsa dengan harga yang sudah terkena mark up admin, lalu harus kembali melakukan proses pembayaran ke dalam game.
2. Menggunakan Fazz Agen
Aplikasi keuangan Fazz Agen menjadi aplikasi yang cukup serbaguna karena dapat digunakan untuk melakukan berbagai top up, mulai dari top up pulsa, transfer dana, hingga top up game.
Hampir sama dengan layanan top up pulsa, aplikasi ini juga memberikan banyak promo ketika melakukan top up game. Fazz secara berkala selalu memberikan kupon menarik. Hal tersebutlah yang menjadi alasan aplikasi ini kerap digunakan oleh penyedia jasa top up.
Ada berbagai promo kupon yang dapat digunakan oleh pengguna aplikasi ketika melakukan transaksi top up. Kupon tersebut akan memberikan potongan harga dan keuntungan lainnya bagi pengguna.
Untuk menggunakan akun keuangan ini, Anda dapat men-download-nya secara gratis di smartphone.
3. Membeli voucher di minimarket
Bagi yang tidak memiliki rekening bank, pembelian voucher game di minimarket merupakan pilihan yang aman. Pengguna dapat membeli voucher gift card atau melakukan top up langsung melalui mesin yang disediakan di minimarket dengan menggunakan uang tunai.
Salah satu voucher game yang kerap dibeli melalui minimarket adalah voucher Google Play. Oleh karena itu, pastikan bahwa game yang dimainkan menerima pembayaran melalui Google Play. Artinya, cara top up ini memang memiliki keterbatasan.
Selain itu, meskipun mudah dilakukan oleh semua umur, cara ini bisa jadi tidak terlalu efisien karena harus datang langsung ke minimarket. Selain itu, cara ini juga terbatas pada jam operasional minimarket.
4. Menggunakan mobile banking
Membeli voucher game melalui aplikasi mobile banking juga menjadi alternatif yang populer. Seperti yang diketahui, mobile banking memang menyediakan beberapa fasilitas pembayaran, termasuk pembayaran game.
Untuk melakukan top up menggunakan cara ini, pengguna cukup memiliki rekening bank dan mendaftarkannya ke aplikasi mobile banking. Setelah itu, pengguna dapat menemukan pembelian voucher game di menu yang tersedia dalam aplikasi mobile banking.
Sayangnya cara ini tidak dapat digunakan bagi seseorang yang belum cukup umur untuk memiliki akses perbankan. Selain itu, seseorang yang memiliki mobile banking berarti harus memiliki rekening bank.
5. Menggunakan kartu kredit
Bagi yang memiliki kartu kredit, proses top up game menjadi lebih mudah. Pengguna cukup menyambungkan kartu kredit ke platform game yang digunakan, memilih produk yang diinginkan, dan melakukan pembayaran.
Pay game menggunakan kartu kredit kerap kali mendapatkan keuntungan melalui diskon dan promo khusus. Apalagi, untuk pembayaran dengan nominal besar tidak harus dilakukan sekali waktu alias dapat dicicil.
Meskipun begitu, tidak semua orang dapat memiliki kartu kredit. Bahkan, untuk seseorang yang sudah cukup umur dan memiliki rekening bank pun belum tentu dapat mengakses kartu kredit. Sebab, ada berbagai syarat rumit untuk mengajukan pembuatan kartu kredit.
Selain itu, kartu kredit juga memiliki kebijakan administrasi tersendiri seperti biaya tahunan atau bunga khusus. Bagi seseorang yang tidak memiliki aktivitas keuangan cukup banyak, hal ini justru bisa jadi kerugian.
Peluang Bisnis Top Up Game Menggunakan Fazz Agen
Akun keuangan Fazz Agen menjadi aplikasi yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari pembelian pulsa, transfer dana, hingga top up game murah.
Tidak hanya memberikan harga murah, Fazz Agen juga menawarkan berbagai promo ketika setiap transaksi. Pengguna bisa mendapatkan voucher dan diskon tertentu untuk setiap kali top up game populer, seperti Garena, Unipin, Playstation, Nintendo, Xbox, PUBG, Steam, Razer, Lyto, dan termasuk ketika membeli voucher Google Play.
Tidak hanya dapat digunakan sendiri, berbagai potongan harga dan promo menarik dari Fazz Agen juga dapat dimanfaatkan oleh pengguna untuk membuka bisnis jasa top up.
Menggunakan aplikasi Fazz Agen, Anda dapat membuka gerai jasa keuangan yang melayani kebutuhan pembelian pulsa, pembelian paket data, pembayaran listrik rumah, transfer dana ke berbagai rekening, dan tentu saja top up game. Pastikan untuk terus update promo terbaru yang diberikan oleh Fazz Agen agar terus mendapatkan keuntungan berlipat setiap kali melakukan transaksi.
Khusus di Ramadan 2024 ini, yuk jalani bareng Fazz Agen #RamadanPenuhPeluang! Nikmati beragam peluang untuk maksimalkan raih rezeki selama Ramadan lewat promo, program berhadiah, dan fitur populer yang ditawarkan aplikasi Fazz Agen. Salah satu promo yang bisa Anda nikmati yakni top up game dengan harga termurah. Info lebih lanjut kunjungi halaman berikut ini!