Xfers is now Fazz Business. Learn more
articlesbahasabusinessfazzglobalIndonesiapembayaran non tunaisingapore

Pembayaran Non Tunai Diminati Masyarakat? Ini Alasannya!

2 March 2022

, diposting oleh by 

Nida Amalia

cek transaksi pembayaran dengan mudah (3)

Kini, metode pembayaran terbagi menjadi dua, yaitu tunai dan nontunai. Masih ada beberapa orang yang merasa kurang nyaman jika harus pergi tanpa memegang uang tunai. Meski begitu, saat ini tren masyarakat cenderung lebih memilih pembayaran aman nontunai mengikuti perkembangan teknologi yang ada.

Alasan masyarakat mulai memilih pembayaran nontunai adalah karena kepraktisan dan keamanan yang ditawarkan. Pembayaran tunai dianggap lebih berisiko dan tidak dapat dilacak lebih lanjut. Meski demikian, ternyata terdapat kelebihan dan kekurangan dari masing-masing jenis pembayaran tersebut. Simak penjelasannya melalui perbandingan antar keduanya di bawah ini!

Perbandingan Pembayaran Tunai dan Nontunai

Agar bisa mendalami lebih lanjut mengenai pembayaran tunai dan nontunai, mari perhatikan perbedaan masing-masing, baik dari pengertian, jenis, serta kelebihan dan kekurangan dari dua tipe pembayaran ini.

Pengertian

Pembayaran tunai, atau yang sering disebut sebagai pembayaran konvensional, adalah pembayaran yang dilakukan dengan uang kertas atau uang kartal. Sementara itu, pembayaran nontunai adalah pembayaran yang dilakukan dengan instrumen berupa Alat Pembayaran Menggunakan Kartu (APMK), cek, bilyet giro, nota debit, maupun uang elektronik (card based dan server based).

Jenis Pembayaran 

Pembayaran tunai dapat dilakukan dengan menyerahkan sejumlah uang kertas maupun logam. Sedangkan, pembayaran aman nontunai dapat ditempuh dengan berbagai cara, seperti transfer bank, cek, giro, kartu debit/kredit, serta dengan menggunakan uang elektronik.

Kelebihan dan Kekurangan 

Pembayaran tunai masih sering dilakukan di Indonesia karena terdapat beberapa sektor yang belum menerima atau menyediakan alat pembayaran nontunai. Selain itu, pembayaran tunai juga dapat meminimalisir terjadinya utang karena dilakukan secara langsung.

Berbeda halnya dari pembayaran tunai, pembayaran nontunai diminati masyarakat karena dinilai lebih aman dan sangat praktis. Meski demikian, pembayaran aman nontunai cenderung meningkatkan risiko utang karena tersedia fitur pinjaman di berbagai aplikasi pembayaran.

Alasan Pembayaran Aman Nontunai Diminati oleh Masyarakat

Bukan tanpa alasan kini pembayaran aman nontunai begitu populer dan diminati oleh masyarakat. Berikut sejumlah faktor yang membuat metode pembayaran tersebut begitu marak digunakan di Indonesia!

Aman

Membawa uang tunai dalam jumlah banyak berisiko memancing tindak kejahatan. Itulah mengapa pembayaran nontunai kini diminati oleh masyarakat. Keamanan pembayaran ini memungkinkan Anda untuk tidak perlu mengeluarkan dompet dan seluruh isinya. Sehingga, risiko pencurian uang pun bisa diminimalisir.

Praktis

Tak hanya menjadi pembayaran aman, transaksi nontunai juga dinilai praktis. Saat ini, tidak ada manusia yang ingin repot membawa uang puluhan juta untuk membeli alat elektronik tertentu. Cukup menggunakan kartu debit atau kredit, transaksi jual-beli produk elektronik dapat diselesaikan dengan cepat. Selain itu, kini sudah banyak pula metode pembayaran yang tersedia di smartphone, lho. Maka dari itu, hal ini juga dapat memudahkan penjual karena tidak perlu menghitung uang secara manual atau mencarikan uang kembalian.

Pengeluaran lebih terkontrol

Meskipun pembayaran nontunai cenderung menaikkan risiko utang, pembayaran dengan metode ini tetap diminati karena pengeluaran menjadi lebih terkontrol berkat fitur laporan tagihan. Seluruh transaksi keuangan yang dilakukan akan tercatat dalam sistem sehingga dapat memudahkan laporan keuangan pribadi Anda.

Banyak promo

Salah satu kelebihan paling menarik dari pembayaran aman nontunai adalah banyaknya promo yang hadir. Siapa yang tidak menyukai promo? Baik dalam bentuk cashback maupun poin, promo tetap menjadi daya tarik bagi pelanggan. Hal ini juga bisa digunakan untuk menghemat pengeluaran Anda.

Kesimpulannya, pembayaran tunai dan nontunai tetap memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Akan tetapi, untuk memastikan pembayaran aman pada bisnis Anda, sudah saatnya untuk menggunakan payment solution dari Fazz Business (dikenal sebelumnya sebagai Xfers) yang telah tersertifikasi ISO 27001:2013. Selain itu, Fazz Business juga menyediakan layanan Fazz Business Pay and Receive yang dapat memudahkan pembayaran bisnis Anda dengan menyediakan payout dashboard bersifat simultan. Untuk info lebih lanjut mengenai pendaftaran akun Fazz Business, silakan klik di sini!

Share

Reach out to unlimit your business

Your company is registered with?

Account you would like to open?

Browse by product

Indonesia